Language English contact-us
  • Dr Jeeve Kanagalingam ENT
  • Dr Jeeve Kanagalingam ENT
  • Dr Jeeve Kanagalingam ENT

Paratiroid

Kelenjar-kelenjar paratiroid adalah kelenjar-kelenjar seukuran butiran beras kecil yang terletak di belakang kelenjar tiroid di leher. Kelenjar paratiroid berfungsi untuk mengatur kalsium dalam darah Anda. Kelenjar-kelenjar ini mengeluarkan hormon yang disebut hormon paratiroid (PTH). Kadang-kadang, salah satu dari kelenjar-kelenjar paratiroid ini tumbuh semakin besar dan menjadi terlalu aktif, dan membentuk adenoma jinak. Sebuah adenoma paratiroid menyebabkan peningkatan kadar PTH dalam darah dan akibatnya terjadi peningkatan kalsium. Ini disebut hiperparatiroidisme (hyperparathyroidism).


Parathyroid

Ketika adenoma terbentuk dan menyebabkan kadar kalsium yang tinggi, hal ini disebut hiperparatiroidisme primer. Ketika terjadi gagal ginjal atau kekurangan vitamin D, kadar kalsium yang rendah merangsang peningkatan PTH dan menyebabkan hiperparatiroidisme sekunder. Jarang sekali, pada gagal ginjal (renal failure) kronis akibat hilangnya kalsium dalam air kemih, hiperparatiroidisme tersier dapat berkembang. Kanker paratiroid merupakan kejadian yang langka tetapi sesuatu yang saya pernah temui. Kadar PTH dalam kasus-kasus ini sangat tinggi.

Tanda dan Gejala

Parathyroid

Tanda-tanda dan gejala-gejala penyakit paratiroid dapat bervariasi dari ringan sampai parah. Kasus-kasus ringan seringkali luput dari perhatian baik pasien maupun dokter selama bertahun-tahun. Tes darah sederhana untuk kalsium, albumin, fosfat dan PTH akan dapat dengan cepat menentukan diagnosanya. Hal-hal ini dapat dilakukan oleh dokter umum atau dokter keluarga Anda.

Pengobatan

Sembilan puluh lima persen hiperparatiroidisme primer dapat disembuhkan dengan operasi. Bedah tersebut termasuk pengangkatan adenoma paratiroid. Dalam kasus yang jarang terjadi di mana operasi tidak memungkinkan, penggunaan obat-obatan seperti bisfosfonat (bisphosphonates) atau Cinacalcet dapat membantu.

Saya bekerja erat dengan ahli-ahli endokrin saya untuk memastikan bahwa semua pasien telah dievaluasi secara menyeluruh sebelum memulai operasi paratiroid. Aspek-aspek kunci dari evaluasi ini, yang pertama, adalah menetapkan diagnosis yang benar. Kondisi-kondisi seperti familial hypocalciuric hypercalcaemia mungkin dapat tertukar dengan hiperparatiroidisme primer. Anehnya, beberapa pasien dengan hiperparatiroidisme primer mungkin juga mengalami kekurangan vitamin D dan penting sekali memperbaiki kekurangan ini sebelum melanjutkan dengan operasi.

Kedua, penting sekali melakukan pemeriksaan Sestamibi dengan korelasi ultrasonografi untuk menentukan lokasi adenoma paratiroid yang mengganggu. Sesekali, pemeriksaan-pemeriksaan ini mungkin tidak menunjukkan adenomanya, malah dapat menyesatkan. Di Rumah Sakit Mount Elizabeth Novena, saya dibantu oleh dokter-dokter Kedokteran Nuklir berpengalaman yang menjalankan studi-studi lokalisasi paratiroid yang sangat baik.

Parathyroid
Operasi paratiroid dapat dilakukan melalui sayatan kecil ketika penentuan batasan lokasinya akurat. Operasi dengan akses minimal menggunakan endoskop memungkinkan identifikasi adenoma dan pemotongan yang tepat. Untuk operasi terbuka, kacamata pembesar untuk bedah (surgical loupes) digunakan untuk memastikan bidang bedah terlihat lebih besar dengan baik. Saya rutin menggunakan baik konfirmasi bagian beku dari adenoma tersebut atau uji hormon paratiroid intra-operatif untuk memastikan tingkat keberhasilan yang tinggi. Saya juga menggunakan infus intravena metilen berwarna biru - sebuah metode yang dijelaskan oleh mentor saya, Mr Nick Dudley Oxford - untuk membantu identifikasi adenoma tersebut dalam operasi (intraoperative).

Setelah operasi, semua pasien saya diawasi ketat oleh rekan-rekan endokrin saya untuk memastikan pemulihannya lancar.


Parathyroid-surgery